Archive for 2014
tokoh tokoh di dalam pokemon
By : Unknown
Daftar Tokoh pokemon:
Artikel ini bukan mengenai Daftar Pokémon.
Daftar di bawah ini merupakan daftar karakter manusia dalam serial TV animasi Pokémon. Dengan tokoh utama protagonis Ash Ketchum (Satoshi) beserta Brock (Takeshi) dan tokoh utama villain Jessie (Musashi) dan James (Kojiro) dari Team Rocket.1.Karakter Utama::
A.Ash Ketchum
Ash Ketchum (versi Jepang adalah Satoshi, diambil dari nama depan pencipta Pokémon, Satoshi Tajiri) adalah tokoh utama yang selalu muncul dalam setiap seri Pokémon. Ia berasal dari Pallet Town, dan mempunyai impian untuk menjadi Pokémon Master terbaik di dunia. Pokémon kesayangannya yang menjadi icon di setiap serial TV Pokemon adalah Pikachu.
Pengisi suaranya dalam versi bahasa Inggris adalah Veronica Taylor (4Kids Entertainment) dan Sarah Natochenny (Pokémon USA). Sementara untuk versi Jepang adalah Rica Matsumoto.
B.Brock
Brock (alias Takeshi) adalah seorang mantan pemimpin Gym Pewter City. Mulai mengikuti Ash semenjak ia dikalahkan Ash dalam pertarungan gym resmi. Mimpinya adalah menjadi pelatih dan peternak Pokémon terbaik di dunia. Ia hanya absen sekali dari Ash di season kedua, selebihnya ia menjadi partner utama Ash hampir dalam setiap season serial Pokémon. Namun, dalam serial terbaru Pokemon yang akan beredar tahun 2010, serial Best Wishes, Brock tidak akan turut serta dalam serial tersebut seperti yang disebutkan oleh situs resmi jepang serial TV Pokemon.
Pengisi suaranya adalah Eric Stuart (4Kids), Bill Rogers (Pokémon USA) dan Yuji Ueda (Pokémon Japan).
C.May
May (alias Haruka) adalah anak perempuan dari Petalburg City Gym Leader, Norman, dan juga merupakan kakak dari Max. Ia bertemu dengan Ash di Hoenn dan bergabung dengan tim Ash setelah mendapatkan Pokémon pertamanya, Torchic.
Dengan pakaian kemeja ketat ala Jill Valentine, dan sarung tangan yang hanya dilepas ketika ia makan dan mandi, sebenarnya May tidak suka dengan yang namanya Pokémon, namun ia mulai tertarik dengan Pokémon saat melihatnya di Kontes Pokémon. Rival utamanya adalah Drew.
Pengisi suaranya adalah Veronica Taylor (4Kids), Michelle Knotz (Pokémon USA), dan KAORI (Kaori Suzuki) dalam versi Jepang.
D.Misty
Misty (alias Kasumi) adalah teman pertama Ash, dan menemaninya dalam lima season serial Pokémon. Mimpinya adalah menjadi Master Pokémon jenis Air, sayangnya ia tidak pernah bisa mewujudkan impiannya tersebut. Sebelumnya, ia merupakan mantan pemimpin Cerulean City Gym.
Pengisi suaranya adalah Rachael Lillis (4Kids), Michele Knotz (Pokémon USA), dan Mayumi Iizuka (Pokemon Japan).
Sementara Pokémon kesayangannya adalah Togepi, namun setelah Togepi dilepasnya, Pokemon kesayangannya adalah Azurill. Dandanan pakaian khasnya adalah memakai kemen dan tanktop.
E.Traccey Sketchit
Tracey Sketchit (Kenji) adalah teman Ash di season kedua, menggantikan Brock di Kepulauan Orange. Ia sebenarnya bukan petarung Pokémon, ia hanyalah pengamat Pokémon dan juga sekaligus menjadi asisten Prof. Oak. Pakaiannya adalah kaos oblong hijau dengan ikat kepala.
Pengisi suaranya adalah Ed Paul (4Kids) di season dua hingga 8, dan dalam serial Pokémon Chronicles.
F.Max
Max (alias Masato) adalah merupakan satu-satunya karakter termuda dalam serial Pokémon. Ia merupakan adik dari May. Ia lantas menjadi satu-satunya karakter yang sering melihat Brock dijewer oleh Misty ketika Brock ngiler kepada gadis cantik. Ia belum mendapatkan Pokémon karena usianya masih berada di bawah 10 tahun.
Pengisi suaranya adalah Amy Birnbaum (4Kids), Kayzie Rogers (Pokémon USA) dan Fushigi Yamada (Jepang).
G.Dawn
Dawn (alias Hikari) adalah seorang Pokémon trainer dan coordinator perjalanan Ash ketchum dalam Pokémon Diamond dan Pearl. Cita-citanya adalah menyamai atau bahkan melebihi apa yang telah ibunya raih dulu yaitu sebagai seorang Pokémon coordinator yang tangguh. Pokémon pertama yang ia dapatkan dari Professor Rowan adalah Piplup. Rival utamanya adalah Zoey. Dawn sempat muncul kembali dalam pokemon best wishes season 2 sebagai karakter tamu
Pengisi suaranya adalah Emily Bauer (Inggris) Megumi Toyoguchi (Jepang).
H.Iris
Iris adalah tokoh baru dalam serial Pokemon yang paling baru saat ini, Best Wishes. Ia adalah gadis yang liar, suka berayun di pohon dan memiliki pokemon bernama Kibago yang suka berada di dalam rambutnya. Best Wishes akan diluncurkan di TV jepang pada tanggal 23 September 2010 menurut situs resmi Pokemon jepang.
I.Cilan
Cilan (alias Dent) adalah tokoh baru kedua dalam serial Pokemon yang paling baru saat ini, Best Wishes. Dento disebutkan adalah seorang gym leader, namun hal itu masih belum diketahui kebenarannya. Best Wishes akan diluncurkan di TV jepang pada tanggal 23 September 2010 menurut situs resmi Pokemon jepang.
J.Jessy dan James
Mereka merupakan anggota Team Rocket yang terkenal dengan slogannya:
James: "Jika kamu tanya kenapa kami ada."
Jessie: "Maka inilah jawabannya!"
James: "Demi menjaga perdamaian dunia."
Jessie: "Demi menjaga ketentraman dunia."
James: "Pahlawan hebat yang berkerja dengan cinta dan perdamaian."
Jessie: "Jessie!"
James: "James!"
Jessie: "Kami dua orang anggota Team Rocket yang hebat."
James: "Masa depan indah ada dihadapan kita!"
Meowth: "Dan aku Meowth!"
Woobuffet: "Woobuffet!"
Team Rocket merupakan tim antagonis utama dalam serial Pokémon. Tugas Jessie (Musashi), James (Kojiro), dan Meowth (Pokémon unik yang bisa bicara) adalah mencuri Pokémon dan target utama mereka adalah Pikachu milik Ash. Dengan segala cara penyamaran dan trik mereka mencoba menjebak Pikachu, namun selalu gagal.
Jessie adalah putri yang berasal dari keluarga menengah ke bawah, dan merupakan anggota Team Rocket yang paling banyak bicara dan membual. Sejak kecil telah mengenal Team Rocket karena ibunya bekerja disana. Semasa ia sekolah ia sering memimpikan mempunyai Pokémon jenis Pikachu. Pengisi suaranya adalah Megumi Hayashibara di versi Jepang, dan Rachel Lillis (season 1-8) dilanjutkan Michele Knotz di season 9 dalam versi Inggris.
James berasal dari keluarga kaya, dan ia memutuskan kabur dari rumah saat mengetahui bahwa ayah dan ibunya sedang merencanakan untuk menikahkan putranya tersebut dengan seseorang. Pengisi suara James adalah Shin-ichiro Miki (versi Jepang), Ted Lewis (13 episode pertama versi Inggris), Eric Stuart (sampai akhir season 8), dan Jimmy Zoppi dari season 9 hingga sekarang.
2.Rival
A.Gary Oak
Gary Oak (Shigeru), yang diisi suaranya oleh Yuko Kobayashi di versi Jepang dan Jimmy Zoppi di versi Inggris, adalah rival utama Ash. Pertama kali ia bertarung dengan Ash, ia sangatlah arogan. Ia bersama Ash tumbuh di Pallet Town. Gary merupakan keponakan dari Prof. Oak. Di episode pertama serial TV Pokémon, ia memborong semua Pokémon yang ada di lab Prof. Oak. Sementara dalam video game, ia tampil sebagai karakter Blue, yang dalam Pokémon Gold dan Silver ia tampil sebagai pemimpin gym di kota Viridian setelah Giovanni pensiun.
Basis dari karakter Gary Oak adalah senior Satoshi Tajiri di Nintendo, Shigeru Miyamoto.
B.Paul
Paul (Shiniji) adalah seorang Pokémon trainer yang sudah berpengalaman mengelilingi Kanto, Johto, dan Hoenn. Kemudian ia pergi ke Shinnoh dan bertemu dengan Ash Ketchum, dan kemudian menjadi salah satu rival berat dari Ash. Walaupun begitu, ia sangat respek dengan perjalanan Ash dan timnya.
3.Karakter Pendukung:
A.Delia Ketchum
Delia (Hanako) adalah ibu dari Ash. Pengisi suaranya adalah Veronica Taylor (4Kids), Michelle Knotz (Pokémon USA), dan Masami Toyoshima (versi Jepang).
Johanna
B.Johanna
johanna (Ayako) adalah ibu dari Dawn, dimana ketika muda ia adalah seorang Pokémon trainer yang sukses, dan mengilhami anaknya (Dawn) untuk bisa berbuat atau melebihi prestasi ibunya tersebut. Ia adalah satu dari tiga ibu protagonis dalam serial Pokémon (dua lagi adalah Caroline dan Delia). Johanna memiliki seekor Pokémon jenis Glameow.
C.Caroline
Caroline adalah ibu dari May, dan merupakan satu dari tiga ibu protagonis dalam video game dan serial TV selain Johanna dan Delia. Ia memiliki seekor Pokémon jenis Skitty yang kemudian menjadi milik anaknya, May.
D.Suster Joy
suster joy (Joi) adalah nama untuk semua perawat medis Pokémon. Ia bekerja di Pokémon Centres, dan kadang-kadang bekerja di tempat lain. Brock merupakan pria yang sangat tergila-gila dengan Joy, sebelum akhirnya ia dijewer oleh Misty. Pengisi suaranya adalah Ayako Shiraishi, kemudian digantikan oleh Yuriko Yamaguchi dan Kikuko Inoue. Dalam versi Inggris, Joy diisi suaranya oleh Megan Hollingshead, Bella Hudson (Advanced Series), and Michele Knotz (Pokémon USA).
E.Opsir Jenny
Opsir Jenny (Junsa) adalah nama untuk semua petugas kepolisian wanita dalam serial Pokémon. Sama seperti suster Joy, Brock sangat tergila-gila padanya sebelum akhirnya ia dijewer oleh Misty.
Pengisi suaranya adalah Chinami Nishimura (versi Jepang). Sementara dalam versi Inggris, suaranya diisi oleh Megan Hollingshead (season 1-6) Jamie Davyous Owens (season 7-8), Elisabeth Morinelli (season 9) dan Kayzie Rogers dalam The Mastermind of Mirage Pokémon.
F.Professor Samuel Oak
Professor Samuel Oak (Yukinari Okido) adalah seorang pakar Pokémon sekaligus pula menjadi penemu dari Pokédex dan pembimbing para trainer Pokémon muda dalam semua serial TV dan video game Pokémon. Di lab-nya ia dibantu oleh beberapa ilmuwan lain, dan juga Tracey Sketchit.
G.Zoey
Zoey (Nozomi) adalah rival dari Dawn. Pengisi suaranya adalah Risa Hayamizu (versi Jepang) dan Emily Williams (versi Inggris).
H.Sam
Sam adalah salah satu karakter yang tampil dalam video game Pokémon Gold dan Silver. Rumahnya terletak di Newbark Town di Johto. Pokémon starter yang ia dapat dari Professor Elm adalah Cyndaquil.
I.Marina
adalah rekan dari Sam, dimana dari Professor Elm ia mendapatkan Pokémon starter berjenis Totodile.
J.Brendan
adalah salah satu karakter utama dalam serial manga pokemon dan seri video game Pokémon Ruby,Sapphire, dan Emerald. Jika dalam serial anime Ash Ketchum tampil sebagai pacar dari May, maka dalam video game&manga, Brendan-lah yang tampil sebagai pacar May.
K.Giovanni Sakaki
(Sakaki) adalah pemimpin tertinggi dari Team Rocket. Ia mewarisi jabatan tersebut dari ibunya sendiri. Selain itu, Geovanni juga merupakan bos dari Viridian City Gym. Ia kesal dengan ratusan kegagalan dari Jessie, James, dan Meowth. Selain dikenal sebagai bos besar Team Rocket, ia juga merupakan seorang penemu. Ia membuat Mewtwo dalam film Mewtwo Strikes Back, tetapi Mewtwo kabur dari tangannya dan kembali dalam Mewtwo Returns.
Pengisi suaranya adalah: Hirotaka Suzuoki dan Kenta Miyake (versi Jepang), serta Ted Lewis (Season 1-8) dan Craig Blair (Season 9-…) dalam versi Inggris.
Butch dan Cassidy
L.Butch (Kosaburō) dan Cassidy (Yamato)
adalah rival utama dari Jessie, James, dan Meowth. Berbeda dengan trio Team Rocket tersebut, duet Butch dan Cassidy dikenal sebagai duet Team Rocket yang sangat sukses, dan mereka kemudian disukai oleh Giovanni.
Professor Birch
M.Professor Birch (Doctor Odamaki)
adalah seorang pakar Pokémon dari regional Hoenn, dengan tiga Pokémon khas di Hoenn, yaitu Treecko, Torchic, dan Mudkip. Ia pula lah yang memberikan May Pokémon pertamanya, yaitu Torchic. Busananya sangatlah khas, dengan kaus dan jas lab, dan juga celana pendek serta bakiak.
N.Professor Elm (Doctor Utsugi)
adalah pakar Pokémon yang tinggal di New Bark Town di region Johto. Ia merupakan murid dari Professor Oak, dan memiliki tiga Pokémon starter yaitu Chikorita, Cyndaquil, dan Totodile. Pakaian khasnya adalah kaos kasual dengan jas lab dan ia selalu memakai sandal kasual, dan sesekali memakai sandal jepit.
Professor Ivy
O.Professor Felina Ivy (Doctor Uchikido)
adalah pakar Pokémon yang tinggal di Pulau Orange, di sebelah selatan region Kanto. Di serial TV season kedua ia ditemani oleh Brock yang berguru kepadanya tentang cara pengembang biakan Pokémon.
P.Professor rowan
Professor rowan adalah profesor yang memiliki tiga starter pokemon yaitu Turtwig,Chimchar,dan Piplup dia juga menjadi pakar pokemon di sinnoh region. Ia memberikan Piplup kepada Dawn.
Ritchie
Q.Ritchie
adalah teman Ash yang tinggal di region Kanto, kemudian ia menjadi rival Ash sampai Turnamen Kanto dan kemudian kalah dengan sportif dari Ash. Pakaian khasnya adalah kemeja hijau dengan topi berwarna biru.
R.Drew (Shu)
adalah salah satu rival May, dan kerap mengolok-oloknya ketika May kalah. Namun ketika May menang, ia selalu member bunga mawar kepadanya. Pokémon yang ia punya antara lain Roserade, Flygon, Absol, Masquerain, dan Butterfree.
S.Professor Namba
adalah salah satu ilmuwan yang dimiliki oleh Team Rocket, dimana Cassidy dan Butch bekerja padanya. Bersama mereka, Prof. Namba sering bisa memuaskan apa yang diminta oleh Giovanni, dan hal ini tentu saja membuat Jessie dan James kesal.
T.Hunter J
adalah seorang pemburu Pokémon yang kemudian ia gunakan untuk jualan demi mendapatkan uang. Ia memiliki Drapion, Ariados, dan Salamence. Dalam sebuah episode ia berniat mencuri Gardevoir, Pikachu dan Meowth. Dalam episode lain ia juga mencoba untuk mencuri empat Shieldon, tetapi gagal setelah Ash, Gary Oak, dan semua teman Ash yang lain (termasuk Jessie dan James) ikut mencegah aksinya tersebut.
Profesor Juniper
U.Profesor Juniper
adalah seorang ilmuwan yang berasal dari region Unova. Ia merupakan profesor wanita pertama dalam sejarah Pokémon. Laboratoriumnya terdapat di Nuvema Town.
Sumber:wikipedia.com
Tag :
tokoh tokoh didalam pokemon,
mega evolution
By : UnknownApakah itu mega evolution
disini saya akan membahas tentang mega evolution.
Mega Evoluution
Dalam rangka Mega Evolve , Pokemon harus memegang sesuai mega Stone dan Trainer yang harus memiliki batu kunci . Profesor Sycamore berteori bahwa bahkan dengan Mega Stone dan item masing-masing untuk beresonansi dengan batu , mega Evolution tidak dapat dicapai jika tidak ada ikatan yang kuat antara Trainer dan Pokemon .
Setelah per pertempuran , hanya Pokémon tunggal untuk setiap Trainer mungkin mega Berkembang . Switching Mega Evolved Pokémon keluar tidak akan membubarkan Evolution mega . Sebuah mega Evolved Pokemon hanya bisa kembali ke keadaan semula setelah pingsan atau kesimpulan dari pertempuran . Jika Mega Evolved Pokémon pingsan , tetapi kemudian dihidupkan kembali , bahwa Pokemon tidak bisa mendapatkan bagian mega Evolved lagi selama sisa pertempuran .
Mega Stones tidak dapat diambil melalui Thief atau Covet . Kemampuan seperti Magician dan Pickpocket akan gagal untuk merebut Mega Batu dari pemegangnya . Jika digunakan oleh pemegang , bergerak seperti melimpahkan , Fling , Trick dan Switcheroo akan selalu gagal . Embargo dan Magic Room juga tidak berpengaruh , dan tidak akan mencegah Pokémon menggunakan batu Mega Mega Berkembang .
A Pokemon tidak bisa mega Berkembang sementara menggeser posisi di Triple Battle, atau selama fase udara dari Sky Jatuhkan . Status kondisi seperti kelumpuhan dan tidur tidak berpengaruh atas kemampuan Pokemon Mega Berkembang.
Daftar pokemon yang bisa menjadi mega evolution
Dalam anime
Mega Blaziken di anime Dalam seri utama
Beberapa mega Evolutions telah ditampilkan dalam anime.
Evolusi mega pertama di anime tampil dalam Mewtwo - Prolog Kebangkitan , di mana Mewtwo ditunjukkan yang mampu mengubah antara bentuk biasa dan bentuk mega Mewtwo Y , di mana kecepatan secara dramatis ditingkatkan, yang mampu bergerak lebih cepat dari sekejap mata . Hal yang sama juga Mewtwo memainkan peran utama dalam Genesect dan Legenda Awakened , sekali lagi menunjukkan kemampuan Evolution Mega . Tidak seperti di game , Mewtwo ini tampaknya mampu Mega Berkembang tanpa menggunakan Mega Stone.
Mega Evolution lain adalah fitur dalam Kalos , mana Dreams and Adventures Mulai! , Di mana Ash melihat Mega Blaziken . Dalam episode berikutnya , terungkap milik seorang pahlawan bertopeng yang disebut Mask Blaziken , tabungan Ash dari terjun bebas dari Prism Tower. Mega Blaziken dan Trainer yang muncul lagi di Mega- mega Meowth Madness ! , Membantu Ash dan teman-temannya untuk menghancurkan salah satu mechas Tim Rocket itu .
Mega Charizard X di Pokémon Origins
Dua Mega Evolutions , termasuk Mega Ampharos , muncul sebagai siluet di Kalos , mana Dreams and Adventures Mulai! sementara Profesor Sycamore mengatakan Ash , Clemont , dan Bonnie tentang konsep Mega Evolution .
Diantha Mega Gardevoir dan Mega Lucario ditetapkan untuk muncul dalam episode masa depan . Beberapa mega Evolutions juga diatur untuk tampil di film ketujuh belas .
Dalam Pokémon Origins
Red Charizard ditunjukkan mega Berkembang menjadi mega Charizard X di Pokémon Origins episode file 4 - Charizard selama pertempuran Red melawan Mewtwo , berkat Charizardite X diberikan kepadanya oleh Mr Fuji dalam sebuah episode sebelumnya .
Dalam manga
Dalam Pokémon Adventures manga
Mega Evolution pertama kali disajikan dalam Pokémon Adventures manga di X & Y bab . Ketika anggota Tim Flare Aliana dan Mable mencoba untuk mencuri mega Cincin X , keributan itu disebabkan X bayi Kangaskhan , Kogaru , untuk bereaksi dengan X Mega Cincin dan Mega Berkembang menjadi mega Kangaskhan , mudah mengalahkan Aliana yang Pyroar dan Mable yang Houndoom .
Tag :
mega evolution,